12 Tanda Hamil 1 Minggu yang Bisa Dirasakan Bumil, Apa Saja?

tanda hamil 1 minggu, ciri hamil 1 minggu, gejala awal kehamilan

Periode menstruasi yang terlewat atau telat haid seringkali merupakan gejala dan tanda awal kehamilan. Ketika ingin mendeteksi kehamilan sedini mungkin, Anda bisa mengenali tanda hamil 1 minggu, yang bisa dimulai dengan menghitung tanggal terakhir menstruasi. Apa ciri hamil 1 minggu?

Gejala dan Tanda Hamil 1 Minggu

tanda hamil satu minggu, ciri hamil 1 minggu, ibu hamil mual, muat saat hamil

Yang perlu ditekankan kehamilan satu minggu masih terlalu dini untuk benar-benar memastikan Anda hamil. Berikut adalah beberapa gejala awal kehamilan:

  1. Kembung. Hormon yang berfluktuasi dapat membuat perut kembung tepat sebelum dan selama menstruasi.
  2. Perubahan suasana hati. Lonjakan hormon itu juga dapat menyebabkan lekas marah dan moody.
  3. Sakit kepala. Banyak perempuan mengeluh migrain menstruasi, yang juga berhubungan dengan hormon. Untuk mengatasinya, Anda dapat melakukan kompres es, mengonsumsi obat pereda nyeri, dan latihan relaksasi.
  4. Mual dengan atau tanpa muntah.
  5. Pendarahan vagina. Tubuh sedang meluruhkan lapisan rahim yang menumpuk.
  6. Sakit pinggang dan kram panggul ringan. Untuk melepaskan lapisan itu, rahim berkontraksi, menyebabkan punggung dan perut sakit.
  7. Perubahan pada payudara termasuk nyeri payudara saat ditekan, atau payudara membengkak.
  8. Sering buang air kecil.
  9. Cepat merasa lelah.
  10. Ngidam makanan tertentu atau justru tidak ada selera makan.
  11. Indra penciuman meningkat.
  12. Terdapat rasa logam di mulut.

Berapa besar bayi pada kehamilan 1 minggu?

Agak sulit untuk menjalani USG kehamilan 1 minggu. Pada usia kehamilan 1 minggu, Anda belum perlu melakukan USG karena belum ada janin yang bisa dilihat.

Bacaan Lainnya

Yang bisa diketahui dari tanda hamil 1 minggu adalah janin bayi belum benar-benar tumbuh. Yang perlu dimengerti adalah bahwa Anda belum tentu hamil. Jika memang benar-benar hamil, kemungkinan besar Anda akan jelas kelihatan tanda-tandanya sekitar usia kehamilan empat atau lima minggu.

Ukuran Perut Hamil Usia 1 Minggu

Tanda-tanda pertama kehamilan tidak akan langsung kelihatan sampai Anda melewatkan menstruasi pada minggu ke-4. Tetapi beberapa tanda awal kehamilan yang umum pada minggu-minggu pertama setelah pembuahan termasuk nyeri payudara, mual, kelelahan dan sering ingin buang air kecil.

Kapan Harus Melakukan Test Pack?

tanda hamil 1 minggu, ciri hamil, hasil test pack, pemeriksaan kehamilan

Kapan waktu terbaik melakukan tes kehamilan atau test pack? Seperti yang dikutip dari laman Planned Parenthood, adalah melakukan sesegera mungkin setelah terlambat haid. Tes kehamilan dapat memberikan hasil positif paling cepat 10 hari setelah berhubungan seks tanpa kontrasepsi. Namun, biasanya diperlukan waktu sekitar 3 minggu sebelum hCG dalam urin cukup untuk menghasilkan tes kehamilan yang positif.

Untuk mendapatkan hasil lebih akurat, waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah 1 minggu setelah terlambat haid. Hasilnya bisa positif atau negatif. Bila melakukan tes kehamilan lebih awal, hasilnya mungkin negatif, bahkan jika  benar-benar hamil. Untuk memastikan kembali, lakukan tes ulang satu minggu setelahnya, terutama jika Anda belum juga haid.

Apakah tes darah lebih akurat? Tes ini dapat menunjukkan hasil positif beberapa hari lebih awal dibandingkan pemeriksaan test pack. Bila ingin melakukannya, Anda dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter kandungan atau bidan.

Nah, bila Anda merasakan ciri-ciri hamil 1 minggu, Anda bisa melakukan 3 hal ini agar perjalanan kehamilan Anda bisa lancar dan sehat.

1. Hentikan kebiasaan tidak sehat

Apakah Anda masih merokok, minum dan mengonsumsi kafein dalam jumlah berlebihan? Segera hentikan kebiasaan ini, segera setelah tes kehamilan positif. Anda harus mengekang kebiasaan buruk sekarang sebelum berefek buruk untuk kehamilan Anda.

2. Periksa ke dokter kandungan

Untuk memastikan bahwa benar-benar hamil, Anda juga perlu memeriksakan diri ke bidan atau dokter kandungan. Anda bisa menjalani tes darah untuk dapat mengetahui apakah Anda sudah hamil atau belum. Namun, sebaiknya Anda menunggu hingga usia kandungan sekitar 4 minggu untuk berkonsultasi ke bidan atau dokter kandungan.

3. Hindari stres

Kehamilan bisa membuat stres dan tertekan. Jadi cobalah relaks dan bersantai. Usahakan untuk tidak memusingkan hal-hal kecil saat Anda memulai perjalanan kehamilan.

 

Apakah sudah merasakan tanda hamil 1 minggu di atas? Bila sudah, Anda dapat melakukan tes kehamilan di rumah, atau menunggu 1-2 minggu lagi untuk memastikan kembali kehamilan Anda.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

52 − = forty nine